Seni merupakan hasil keindahan
sehingga dapat menggerakkan perasaan indah orang yang melihatnya, oleh karena
itu perbuatan manusia yang dapat mempengaruhi perasaan indah itu, seni (Ki Hajar Dewantara )
|
Kolase berbahan alami biji-bijian dan beras diwarnai, karya siswa SMPN 2 Pupuan (Bipan) |
Di dalam kita melakoni yang namanya kehidupan tentulah aneka jenis perasaan kita nikmati, ada suka,
ada sedih, ada rindu, dan banyak yang bilang bahwa yang bersangkutan tengah
dilanda kegalauan. Itu semua bumbunya kehidupan
selama kita menjalani hukum karma di maya pada ini. Khusus tentang rasa
sedih/ berduka tentu lambat laun akan berubah ke hal yang lebih baik katakanlah
yang namanya kegembiraan akan di jumpai. Kita semua (seseorang itu ) untuk
selalu dapat tersenyum dalam artian dapat dikatakan gembira paling tidak hati
kita dapat dikatakan berbunga-bunga tentualah yang namanya hiburan (penghibur)
selalu dapat dinikmati misalnya, dengan rekreasi, menikmati karya-karya seni
yang diciptakan oleh mereka mereka bertangan luwes terampil. Yang namanya seni
itu merupakan ungkapan perasaan seseorang yang dituangkan ke dalam berbagai
kreasi berupa gerak, rupa, nada, syair yang mana kesemuanya mengandung
unsur-unsur keindahan.
|
Kolase berbahan alami biji-bijian dan beras diwarnai, karya siswa SMPN 2 Pupuan (Bipan) |
|
|
Kolase berbahan alami biji-bijian dan beras diwarnai, karya siswa SMPN 2 Pupuan (Bipan) |
|
|
Kolase berbahan alami biji-bijian dan beras diwarnai, karya siswa SMPN 2 Pupuan (Bipan) |
|
kolase sederhana, buatan siswa kelas 3 SD Negeri 1 Belimbing, Pupuan, Tabanan An. Adhie Wisnu Mandara |
Khusus ungkapan seni seseorang yang berjenis rupa (orang menikmatinya dengan menyaksikan) yang
mana merupakan manifestasi bathin dengan memakai media bidang, garis, warna,
tekstur, volume bahkan gelap atau terangnya hasil seni itu, salah satunya yang
lumayan populer adalah berupa gambar temple.Dijajaran pecinta seni (pembuat dan
penikmat) menyebutnya “kolase” dengan bahan-bahannya yang beraneka macam
yang di kelompokkan jadi dua bahan ( dari alam/alami dan dari bahan
buatan/sentetis). Contoh dari bahan alam/alami : daun, serat kayu, kulit
jagung, aneka biji-bijian termasuk beras dan sejenisnya, sedangkan dari bahan
buatan/sentetis misalnya : kain, dan
kertas. Sejatinya segala sesuatu yang di kerjakan oleh tangan-tangan luwes
terampil tentu menghasilkan karya seni nan elok indah, dan mampu memberikan
suatu hiburan tersendiri bagi para pemandang/penikmatnya. Singkat/globalnya,
gambar tempel / kolase baik yang berbahan alami atau buatan langkah pertamanya
adalah harus menyiapkan bahan dan membuat pola gambar.
No comments:
Post a Comment