Negeri Beruang Putih, membuka jembatan berpenopang kabel terpanjang di dunia. Tujuan jembatan ini di bangun untuk revitalisasi kawasan Far East. PM Dmitry Medvedev meresmikan jembatan dengan panjang 1.104 meter, menghubungkan Vladivostok menuju Russky Island. Rusia menghabiskan 20 miliar dolar untuk mengejar mimpi mereka semasa Soviet, untuk mengubah pelabuhan menjadi versi San Fransisconya Rusia, guna menarik investor besar dan menyaingi dominasi Cina.
Para politisi sejak lama menyuarakan kekhawatiran, jika berkurangnya populasi produksi dasar yang minimal, akan berakibat fatal dan Rusia bisa kehilangan teretorial Far East. Persiapan untuk pembukaan jembatan ini sebelumnya diwarnai banyak masalah, besarnya biaya pembuatan juga dianggap membuang-buang dana, dengan pridiksi ke depan juga yang belum jelas di bidang ekonomi.
Membentang diatas Eastern Bosporus, media lokal mengkritiknya dengan mengatakan "jembatan menuju ke awang", dan sempat terbakar dalam fase konstruksi akhir pada musim dingin lalu. Sebelumnya rekor untuk jembatan suspensi kabel terpanjang dipegang oleh Sutong Bridge yang di bangun diatas Yangtze River di Cina.
sumber > bali post , 4/7/2012
No comments:
Post a Comment