Tuesday, February 5, 2013

Ada juga obat yang terasa enak


Kita semua tahu yang namanya obat khususnya obat yang cara mengkomsumsinya di makan dan diminum, tentu kurang enak bahkan terasa jelek. Contohnya aneka jamu, walau telah dicampur madu juga masih terasa kurang enaknya. Atau ramuan penurun panas, kalau orang Bali bilang loloh, rata-rata terasa pahit dan sejenisnya. Maka tak mengherankan mereka yang sakit rata-rata enggan untuk berobat.

Diantara sekian banyak jenis obat, ada juga obat yang terasa enak bahkan jadi makanan vaforit. Sup ayam itulah nama obatnya, sup ayam dapat menyembuhkan  masuk angin. Sesuai dengan yang ada di koran pak oles, 1-15 Januari 2013, sup ayam dapat membuat anda nyaman selagi tidak enak badan atau masuk angin. Penelitian terbitan American Journal of therapeutics ini menunjukkan, carnosine yang merupakan komponen dalam sup ayam dapat membantu sistim kekebalan tubuh dalam melawan gejala influenza. Namun manfaat sup ayam akan segera berkurang saat sup telah tercerna dalam tubuh, sehingga dibutuhkan konsumsi sup ayam secara rutin untuk membuat tubuh kembali bugar. Di Miami AS ada juga suatu penelitian, yang menyimpulkan manfaat dan efek dari sup ayam lebih banyak dibandingkan dengan placebo. Para peneliti Universitas Nebraska menemukan kombinasi sayur dan bumbu dalam sup ayam dapat membantu melancarkan sistim pernapasan. Sup ayam yang memakai bawang putih dan bawang bombay sebagai bumbu, mengandung organosulfida serta vitamin D yang menstimulasi produksi sel imunitas bernama macrophage. Vitamin A dan karotenoid dalam wortel membantu produksi anti bodi. Vitamin E dan zinc berpengaruh pada konsentrasi lymphocytes, sejenis sel darah putih. Alasan lain mengkonsumsi sup ayam, karena segala nutrisi dalam sup ayam lebih mudah diserap oleh tubuh dibanding dengan nutrisi dalam bentuk padat.--    

Sumber > koran  pak oles, 1 – 15 januari 2013.-

No comments:

Post a Comment

Baca juga yang ini