Saturday, April 20, 2013

Penting untuk diketahui para ibu dan keluarga (kesehatan)



1.      Yang perlu dilakukan bila anak Balita batuk >  teruskan pemberian ASI bila bayi masih menyusu, bila umur anak lebih dari enam bulan, beri makan dan minuman hangat lebih banyak, pada anak umur 1 tahun ke atas beri kecap manis tambah madu atau air jeruk, bersihkan hidungnya agar tidak terganggu pernafasannya, jauhkan anak dari asap rokok dn asap dapur, Rujuk ke Puskesmas bila : ada tanda-tanda nafas cepat, ada tanda sukar bernafas, batuk pilek dengan panas tinggi.
2.      Yang perlu dilakukan bila anak Balita diare  >  teruskan pemberian ASI bila bayi masih menyusui, beri air matang, cairan makanan ( air sayur, air tajin atau oralit ), teruskan pemberian makanan, cegah diare  dengan cara : minum air matang, cuci tangan pakai sabun sebelum makan dan setelah buang air besar, rujuk ke puskesmas bila ada tanda-tanda : anak tidak membaik dalam 2 hari,  buang air besar encer berkali-kali, muntah  berulang-ulang, rasa haus yang nyata, demam, makan atau minum sedikit, ada darah dalam tinja.
3.      Yang perlu dilakukan bila anak demam >  demam merupakan gejala yang menyertai batuk pilek,malaria, campak, demam berdarah, sakit telinga atau penyakit infeksi lain, teruskan pemberian ASI bila anak masih menyusui, beri anak cairan lebih banyak dari biasa : air matang, air teh, kuah sayur bening, jangan diberi pakaian tebal atau selimut tebal, kompres dengan air biasa atau air hangat, jangan dikompres pakai air dingin karena bisa menggigil,  pada demam tinggi beri obat turun panas sesuai anjuran petugas kesehatan, usahakan tidur pakai kelambu untuk menghindari gigitan nyamuk, bawa ke puskesmas jika demam tidak sembuh dalam dua hari.
4.      Imunisasi harus lengkap pada bayi pada saat “ulang tahun” pertamanya (berumur 1 tahun), imunisasi bayi sesuai jadwal :
Umur bayi
Jenis imunisasi
Dibawah/maksimal 7 hari
Hepatitis B (HB) 0
1 bulan
BCG, Polio 1
2 bulan
DPT/HB 1, Polio 2
3 bulan
DPT/HB 2, Polio 3
4 bulan
DPT/HB 3, Polio 4
9 bulan
Campak



No comments:

Post a Comment

Baca juga yang ini