Sunday, November 4, 2012

Air terjun Benben di desa Belimbing




Anda bosan ke pantai, gunung, danau, atau cagar budaya, maka sekali-kali luangkanlah waktu untuk berkunjung ke Air Terjun  Sade, dan Benben ,Air terjun merupakan salah satu bagian dari eksotisme yang diciptakan alam untuk dinikmati oleh manusia yang pada hakikatnya sangat kental unsur keindahan dalam jiwanya. Air Terjun Benben dan air terjun Sade, bisa menjadi alternatif bagi Anda untuk memuaskan dahaga akan keindahan alam yang diciptakan Tuhan  untuk umatNya






Tukad yeh Sapuan di desa Wisata Belimbing adalah merupakan sungai yang masih asri lestari, teramu dengan hawa pegunungan nan sejuk membawa hati terpana ke arah suatu kedamaian. Di tukad/sungai Yeh Sapuanlah letak Air terjun benben, sebuah air terjun yang lumayan indah sebagai salah satu tempat rekreasi yang masih alami bak gadis yang masih perawan. Perawan yang cantik molek. 




“ sebuah pemandangan air tejun benben, di daerah pegunangan yang begitu indah itu adalah salah satu keindahan alam desa yang perawan, karena kita dapat merasakan sejuknya udara sekitar pegunungan, indahnya air terjun yang jatuh dari ketinggian diantara pepohonan, pohon-pohon sekitar yang begitu rindang ,suara” burung yang demikian ramai,suara kemercik air terjun yang begitu indah ,rasa rileks yang kita dapatkan membuat kita nyaman dan tenang, tenang ada di daerah desa wisata belimbing “


Sebagaimana  dengan  lokasi wisata alam di Bali lainnya yang senantiasa terjaga kealamiannya, objek wisata air terjun ini pun tampak masih begitu asri, alami dan cantik pertanda belum banyaknya tangan-tangan manusia yang menjamahnya. Terlebih warga Desa Belimbing  yang begitu patuh terhadap norma dan ajaran Hindu yang selalu berupaya dalam menjaga kelestarian alam. Kealamian air terjun ini juga bisa jadi diakibatkan oleh masih belum terlalu banyaknya pengunjung yang datang ke tempat ini karena lokasinya yang agak terpencil dan tersembunyi. Makanya, tak banyak “orang luar” yang tahu tentang keberadaannya.-
 


Untuk mencari singsing benben adalah menempuh  salah satu rute tracking yang disajikan oleh desa Belimbing > Masuk ke arah Barat di sebelah barat Pura Luhur Mekori, yakni sebuah gang/jalan di utara SD No.1 Belimbing di bawah pohon besar / bunut. Tak sampai 1 jam perjalanan berjalan kaki anda akan tiba di air terjun benben. Airnya mengucur dari suatu ketinggian, indah. Anda akan tenang dan betah berlama-lama di kawasan air terjun benben.



1.5 to 2 hours drive from Ngurah Rai Airport Internasonal to reach the village of Belimbing, Pupuan District, Tabanan regency.  Belimbing village is a tourist village on the island of Bali.

"Belimbing village is nice , nice is Belimbing village"

·        in Suradadi have Made ​​the restaurant, Sari Wisata restaurant, and there are hotel "Cempaka Belimbing" (4 star)....


https://docs.google.com/file/d/0B82VBquP5Ka3azRGRkVrbTY2OE0/edit
( belimbing desa wisata, kabupaten tabanan, prov. bali)

No comments:

Post a Comment

Baca juga yang ini