Friday, July 20, 2012

PENUTUPAN MOS PADA SMP NEGERI 2 PUPUAN DI DESA WISATA BELIMBING

 Bagian dari kewajiban menuntaskan rencana pemerintah, menggolkan wajib belajar 9 tahun sebagai pendidikan dasar bagi semua penduduk Indonesia, maka di tahun pelajaran 2012/2013 SMP Negeri 2 Pupuan kembali menerima siswa baru. Seperti tahun tahun pelajaran sebelumnya, tahun pelajaran kali inipun di dahului dengan Masa Orientasi Siswa bagi siswa baru SMP Negeri 2 Pupuan. MOS tahun pelajaran 2012/2013 diilaksanakan 5 hari dari tanggal 16 hingga 20 Juli 2012. Pada hari terakhir MOS semua siswa SMP Negeri 2 Pupuan berpakaian adat melakukan persembahyangan bersama pada merajan sekolah. dan Pura Luhur Mekori, di Desa Wisata Belimbing. Penutupan MOS dilakukan langsung oleh Kepala SMP Negeri 2 Pupuan Bapak I Wayan Sumawa  S.Pd.










No comments:

Post a Comment

Baca juga yang ini