Thursday, February 21, 2013

Kepedulian DWP


Dharma Wanita Persatuan (DWP), sebagai organisasi istri Pegawai Negeri Sipil amat peduli terhadap pendidikan anak, khususnya anak-anak pegawai negeri sipil. Program pendidikan menjadi prioritas utama dalam melaksanakan program kerja Dharma Wanita Persatuan di semua tingkat kepengurusan. Karena menyadari pendidikan merupakan salah satu sarana untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM). Lewat pendidikan sejak dini anak-anak diharapkan dapat memperoleh pengetahuan dan moral yang baik karena anak sejatinya adalah generasi penerus bangsa. Kemajuan suatu bangsa amat tergantung pada pendidikan yang diberikan  dalam rangka mempersiapkan anak menjadi anak yang cerdas , dan diharapkan mampu menyongsong masa depan yang lebih baik.


Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan dan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Departemen Pendidikan Nasional RI, telah ,menanda tangani perjanjian kesepakatan bersama dalam rangka penyaluran dana bea siswa untuk tingkat pendidikan dasar dan menengah bagi anak pegawai negeri sipil golongan I dan II. Program ini selanjutnya disebut Bantuan Pendidikan Murid (BMP)


Tujuan dari program BMP, agar murid ditingkat pendidikan dasar dan menengah dapat terbantu dalam membiayai keperluan sekolahnya, yang nantinya diharapkan :  1. Murid memiliki kesempatan yang lebih besar untuk terus sekolah dan melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.   2.  Murid dapat menyelesaikan pendidikan sekurang-kurangnya sampai dengan jenjang sekolah lanjutan tingkat atas. Sedangkan sebagai sasaran dari Program Bantuan Pendidikan Murid dalah para putra putri PNS golongan I dan II yang tidak mampu. Dana bersumber pada Program BPM berasal dari Pemerintah Indonesia.--


No comments:

Post a Comment

Baca juga yang ini